Thursday, December 24, 2009

Kelengkapan Administrasi untuk Bayi Baru Lahir di Aachen, Jerman

Setelah berlalu perjuangan antara hidup dan mati melahirkan putra tercinta di negara asing, masih belum selesai lho tugas kita. Kali ini giliran para ayah yang lumayan sibuk ngurus ini-itu administrasi untuk kepentingan pengakuan identitas si bayi. Secara, para ibu pasti kondisi fisiknya masih sangat lelah dan mulai disibukkan dengan segala aktivitas dengan bayi baru lahirnya.

Di Jerman, pengurusan pelaporan kelahiran seorang anak ada tenggang waktunya. Entah bagaimana jika di Indonesia, di sini, maksimal 1 minggu, seorang anak sudah harus didaftarkan ke Stadt untuk mendapatkan sertifikat lahir atau sering disebut akte kelahiran (dalam bahasa Jerman yaitu Geburtsurkunde). Padahal bisa dipastikan, sang ibu masih berada dalam perawatan di rumah sakit pasca melahirkan.


Saturday, December 19, 2009

Pengalaman Hamil dan Melahirkan di Aachen, Jerman

Alhamdulillah, telah hadir satu lagi anugerah terindah dalam hidup kami, yaitu kelahiran putra kedua kami, Erlangga Alvaro Makhfud pada tanggal 31 Oktober 2009 yang lalu di Aachen, Jerman.

Membahagiakan sekaligus menegangkan, karena pengalaman hamil dan melahirkan di negeri orang. Tapi alhamdulillah, semua dapat kami lalui dengan lancar, dan cukup mudah, karena walaupun cukup ribet, semua prosedurnya tidak menyulitkan.